Datateks.id, Banda Aceh — Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB memutakhirkan data korban bencana di Sumatera. BNPB menyampaikan ada 770 orang yang meninggal dunia dan 463 warga masih hilang akibat bencana hidrometeorologi yang menerjang 3 provinsi di Sumatera, yakni Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar).
“Untuk Provinsi Aceh per hari ini, korban meninggal itu 277 jiwa dan yang masih hilang dan dalam pencarian itu 193 jiwa,” ujar Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan (Kapusdatinkom) BNPB Abdul Muhari saat konferensi pers dari Pangkalan TNI AU (Lanud) Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, Provinsi Aceh, Rabu (3/12/2025).
Baca Juga: Sekda Arry Yuswandi: Bantuan Korban Bencana Sumbar Harus Terkoordinasi Melalui Posko
Sementara di Sumatera Utara atau Sumut, korban meninggal dunia sudah ditemukan 299 jiwa. “Dan yang masih dalam pencarian 159 jiwa,” Muhari menjelaskan.

Adapun di Sumatera Barat atau Sumbar, korban meninggal dunia tercatat mencapai 194 jiwa. Sedangkan yang masih dalam pencarian 111 orang.
“Jadi secara total korban meninggal yang sudah tervalidasi dan terverifikasi itu 770 jiwa dan korban hilang yang masih dalam pencarian 463 jiwa,” Kapusdatinkom) BNPB Abdul Muhari menegaskan.
BNPB melaporkan pula distribusi bantuan logistik terus dilakukan, termasuk melalui jalur udara dan darat. Abdul Muhari juga menekankan pentingnya operasi modifikasi cuaca untuk mendukung distribusi logistik yang aman. (DTT/Ans)












